Begini Kunci Keberhasilan Korea Selatan Tangani Virus Corona

Begini Kunci Keberhasilan Korea Selatan Tangani Virus Corona
Korea Selatan lakukan hal ini untuk tangani virus corona

 

Heboh.com, Jakarta - Kasus pertama pasien yang positif corona diumumkan Pemerintah Korea Selatan pada 20 Januari 2020. Hingga kini Pemerintah Korsel kerap mengumumkan angka kesembuhan lebih sering dibandingkan angka kasus yang terinfeksi virus corona. Ternyata begini kunci keberhasilan Korsel dalam menangani virus corona!

Pertama, dalam menangani virus corona, Pemerintah Korea Selatan mengadakan pengujian yang luas dan efektif. Hal tersebut dilakukan menggunakan drive-thru-clinics. Dalam satu hari, sekitar 15 ribu warganya dapat dites virus sehingga meminimalisir penularan baik gejala ringan dan berat.

Layanan drive-thru-clinics dapat mengurangi beban di rumah sakit dan mengurangi risiko kesehatan para petugas medis. Sebuah perusahaan bioteknologi Korea telah mengembangkan tes virus corona dalam waktu tiga pekan. Seseorang yang dites virus dan mendapat bantuan dokter bisa memintanya sehingga membuatnya mudah dalam mengakses. Selain itu terdapat juga 96 jaringan laboraturium yang mampu memproses sampel-sampel hasil tes virus.

Kedua, Pemerintah Korea Selatan selalu memberikan informasi yang terbuka kepada publik mengenai pasien Covid-19 yang terkonfirmasi. Masyarakat bisa melihat lokasi GPS pasien corona dari aplikasi sehingga warga lain yang belum tertular bisa menjauhi area itu.

Ketiga, Korsel juga melakukan Social Distancing untuk mencegah penyebaran virus corona semakin parah. Dengan populasi 51 juta jiwa, mereka menutup sekolah-sekolah, perkantoran dan melarang pertemuan besar.