Momen Pelepasan Ribuan Lampion di Candi Borobudur Pada Hari Waisak 2023

Momen Pelepasan Ribuan Lampion di Candi Borobudur Pada Hari Waisak 2023

Heboh.com Jakarta - Rangkaian perayaan Waisak 2567 Buddhis Era (BE) yang berlangsung di kawasan Candi Borobudur, Kabupaten Magelang dipungkasi dengan ritual doa dan menerbangkan ribuan lampion, Minggu (4/6/2023).

Penerbangan lampion dibagi dalam dua sesi, yakni pukul 17.30 - 19.30 WIB dan 20.30 - 21.30 WIB. Ribuan umat Buddha dan warga antusias meluncurkan sekitar 2.000 lampion ke udara dengan latar belakang Candi Borobudur.

Baca juga!
32 Biksu Thailand Sampai di Candi Borobudur Usai Berjalan 60 Hari dan 2.600 Km
Beberapa Hiu Paus Muncul di Perairan Pulau Seribu, Sambut Para Pemain Jet Ski

Masyarakat yang menerbangkan lampion bisa membeli tiket dengan harga Rp350.000 - Rp500.000, dan empat orang bisa menerbangkan satu lentera.

Masyarakat yang mengikuti kegiatan itu juga diharuskan memakai pakaian serba putih. Puncak perayaan Waisak dengan pelepasan ribuan lampion merupakan sebuah pengalaman yang sangat mengesankan.

Borobudur bukan saja menjadi destinasi wisata semata, namun candi peninggalan pemerintahan Dinasti Syailendra itu juga harus menjadi kawasan spiritual value.