Kereta Muatan Bahan Kimia Berbahaya Tergelincir di Ohio, AS, Picu Pencemaran Lingkungan

Kereta Muatan Bahan Kimia Berbahaya Tergelincir di Ohio, AS, Picu Pencemaran Lingkungan

Heboh.com Jakarta - Kecelakaan kereta di Ohio, Amerika Serikat (AS), terjadi pada Jumat (3/2/2023). Sejumlah gerbong yang tergelincir membawa bahan kimia berbahaya. Kecelakaan kereta tergelincir ini memicu kebakaran besar dan lepasnya bahan kimia berbahaya. Asap dan apinya terlihat hingga 30 kilometer dari tempat kejadian.

Tidak ada korban luka atau korban jiwa yang dilaporkan. Namun warga diminta untuk tidak meminum air sumér karina beresiko. Departemen Sumber Daya Alam Ohio melaporkan bahwa sekitar 3.500 ikan mati sepanjang 12 kilometer dari sungai terdekat.

Baca lainnya!
Konten YouTube Bisa Dijadikan Jaminan Bank Juli 2023 Mendatang
Pisang Goreng Milik Indonesia Jadi Dessert Terbaik Nomor Satu di Dunia Menurut Taste Atlas

Kecelakaan tersebut memicu kebakaran besar dan keluarnya asap beracun, Beberapa ribu penduduk dievakuasi, sementara pihak berwenang menilai bahayanya.

Untuk mencegah ledakan, pihak kereta api melakukan pelepasan bahan kimia secara terkendali yang mengeluarkan asap beracun dan berpotensi mematikan ke udara, kata kantor DeWine.

Norfolk Southern pada Rabu (15/2/2023) mengatakan, pihaknya telah memberikan 1,5 juta dollar AS (Rp 22,8 miliar) kepada para keluarga dan bisnis-bisnis yang terdampak kecelakaan kereta di Ohio untuk biaya terkait evakuasi.