Indonesia Jadi Peringkat Ketiga “Fatherless” di Dunia

Indonesia Jadi Peringkat Ketiga “Fatherless” di Dunia

Heboh.com Jakarta - Indonesia disebut menjadi negara fatherless ketiga di dunia. Hal tersebut berarti banyak anak Indonesia yang kekurangan sosok ‘ayah’ dalam hidupnya. 

Hal tersebut disebutkan dalam program sosialisasi yang dilakukan mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) yang bertajuk "Peran Ayah dalam Proses Menurunkan Tingkat Fatherless Country Nomor 3 Terbanyak Di Dunia."

Baca lainnya!
Momen Haru Wisudawan Nyanyikan Lagu dan Beri Bunga Untuk Ayahnya
Viral Narapidana Nonton Bareng 'Miracle in Cell No. 7': Vibes Sama, Suasana Hati Berbeda

Program tersebut berlangsung pada Oktober hingga Desember 2021 silam. Melansir situs resmi UNS, anggota tim sosialisasi UNS Qori Zuroida mengatakan bahwa temuan bahwa Indonesia menempati urutan ketiga di dunia sebagai negara fatherless menjadi latar belakang dilakukannya acara sosialisasi tersebut.

Meskipun tidak dijelaskan dari penelitian apa klaim tersebut didapat, namun isu fatherless ini mengajak masyarakat untuk mempertanyakan ulang peran ayah dalam keluarga, khususnya tumbuh kembang anak.
Psikolog asal Amerika Edward Elmer Smith mengatakan bahwa fatherless country berarti negara yang masyarakatnya memiliki kecenderungan tidak merasakan keberadaan dan keterlibatan figur ayah dalam kehidupan anak, baik secara fisik maupun psikologis.

Fatherless tidak hanya dialami oleh anak yatim saja. Selama mereka memiliki figur ayah yang dihadirkan dari kakek atau om, maka figur ‘ayah’ ini bisa tergantikan. 

Salah satu penyebab munculnya keadaan fatherless adalah adanya budaya patriarki yang masih melekat di masyarakat Indonesia.