Berawal Keisengan Guru dan Murid, Kini Grup Vokal Putih Abu-Abu Sangat Populer

Berawal Keisengan Guru dan Murid, Kini Grup Vokal Putih Abu-Abu Sangat Populer

Heboh.com, Jakarta ­– Putih Abu-Abu sukses mencuri perhatian publik. Kini subscriber akun Youtube mereka telah mencapai 5,3 juta. Mereka mencuri perhatian dengan video-video mereka mengcover lagu-lagu hits. Seperti apa ya sosok Putih Abu-Abu? 

Personil Putih Abu-Abu ternyata datang dari sekolah yang berbeda-beda di Cianjur, Jawa Barat. Mereka terdiri dari 9 orang, yaitu 2 guru dan 7 murid perempuan. Mereka dikenal karena video cover lagu mereka kerap menjadi trending di Youtube. Selain itu mereka juga suka membuat video pendek komedi. Kini mereka bahkan sudah menandatangani kontrak dengan label musik, Warner Music Indonesia.

Baca Juga!

Coldplay dan BTS Rilis Lagu ‘My Universe’, Ini Liriknya
7 Rekomendasi Lagu Indonesia untuk Self Healing

Salah satu gurunya, Pak Ogan yang terlibat dalam kanal Youtube Putih Abu-Abu menceritakan bahwa kanal Youtube mereka sudah terbentuk dari tahun 2017. Awalnya mereka hanya perkumpulan yang tidak memiliki kegiatan sepulang sekolah dan membuat video sketsa namun beralih membuat cover lagu. Tak disangka, banyak yang menyukai video cover mereka ini.

Video yang paling banyak ditonton saat mengcover lagu "Bagaikan Langit" milik Melly Goeslaw. Video tersebut sudah 72 juta kali ditonton. Dengan kepopulerannya mereka, Alama, Cheryl, dan Karin mengaku sudah bisa membiayai sekolah sendiri dan memberi uang ke orangtua di saat umurnya masih muda. Mereka juga menjadi kebanggaan warga Cianjur.