Wisata di Arab Saudi Ini Paling Ramai Dikunjungi Saat Lebaran

Wisata di Arab Saudi Ini Paling Ramai Dikunjungi Saat Lebaran
Mekkah

Heboh.com, Jakarta - Sebagai negara Islam, Arab Saudi dikenal sebagai pusat wisata religi untuk umat muslim seluruh dunia. Ada beberapa destinasi wajib yang harus dikunjungi ketika sedang di Arab Saudi. Beberapa destinasi wisata religi ini ramai dikunjungi tiap harinya, apalagi ketika momen-momen mendekati lebaran.

Penasaran apa saja? Yuk di cek! Jangan lupa dicatat jika kamu berencana mengunjungi Arab Saudi agar tidak lupa ke tempat-tempat ini.

Baca Yuk!
Ingin Membersihkan Hati dan Pikiran? Ini Cara yang Bisa Kamu Gunakan Sesuai Ajaran Islam
Lakukan Hal Ini Untuk Mendapatkan Ganjaran Pahala Paling Besar dalam Islam

Dipercayai sebagai masjid pertama yang dibangun di bagian timur Arab Saudi, Masjid Jawatha menjadi salah satu destinasi yang bisa kamu kunjungi. Konon katanya Masjid Jawatha pernah menjadi tempat disimpannya Hajar Aswad selama kurang lebih 22 tahun ketika dicuri dari Mekkah oleh kaum Qarmatians.

Gunung Uhud yang terletak di Madinah ini memiliki tinggi sekitar 1.050 meter di atas permukaan laut. Gunung ini menjadi tempat pemakaman 70 sahabat Nabi Muhammad SAW yang gugur saat Perang Uhud.

Menjadi tempat bertemu pertama kalinya Nabi Adam AS dan Siti Hawa setelah diturunkan ke bumi dan berpisah ratusan tahun, Jabal Rahmah juga selalu ramai dengan pengunjung.

Gua Hira yang terletak di Jabal Al-Nur menjadi salah satu tempat penting dari sejarah Islam. Di Gua Hira lah Rasulullah saw. pertama kali mendapatkan wahyu pertamanya melalui Malaikat Jibril. Maka dari itu tidak heran kalau tempat ini akan selalu ramai pengunjung.