Tuduhan Pencemaran Nama Baik, Syakir Daulay Dilaporkan ke Polisi

Tuduhan Pencemaran Nama Baik, Syakir Daulay Dilaporkan ke Polisi
Syakir Daulay

Heboh.com, Jakarta - Nama Syakir Daulay tengah menjadi perbincangan publik karena dilaporkan ke polisi atas dugaan pencemaran nama baik. Seperti diketahui, nama Syakir Daulay semakin melambung setelah lagu berjudul Aisyah Istri Rasulullah digemari para pecinta musik khususnya genre Islami.

Syakir dilaporkan ke Polda Metro Jaya pada Senin, 4 Mei 2020. Kabar ini pertama kali mencuat setelah akun gosip @lambe_turah mengunggah postingan cowok 18 tahun itu disertai dengan surat keterangan polisi. Berdasarkan surat tersebut, Syakir diduga sudah menyebarkan berita bohong yang menyebabkan kerugian dalam hak asasi elektronik lewat akun YouTube nya. Selan itu, cowok asal Aceh ini juga dianggap telah mencemarkan nama baik. 

Baca Yuk!Harapan Yuni Shara Sepanggung dengan Didi Kempot Pupus

Bermula saat Syakir menjelaskan bahwa akun YouTubenya telah dibajak. Padahal, Pro Aktif Group selaku pelapor telah melakukan transaksi jual beli akun YouTube seharga Rp200 juta. Tapi Syakir merasa tidak menjual akun tersebut dan menyatakan kalau konten terbarunya bukan dia yang mengunggah. 

Kuasa hukum label musik Pro Aktif, Abdul Fakhridz mengatakan, penyanyi Syakir Daulay terancam hukuman penjara maksimal 4 tahun.

"Maksimum 4 tahun (kurungan penjara) ya, dan denda lebih kurang Rp 1 miliar," kata Abdul di Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Senin (4/5/2020).

Hal tersebut berdasarkan Pasal 28 Ayat 1 Jo Pasal 45 A Ayat 1 dan atau Pasal 27 Ayat 3 Jo Pasal 45 Ayat 3 Undang Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang ITE Pasal 311 KUHP.
Menyusul laporan tersebut, Syakir Daulani sendiri mengatakan bahwa dia tidak mengunggah konten terbaru di YouTube-nya. 

Ia juga menekankan bahwa akun YouTube miliknya sudah dibajak.

''Vidio yang baru di yutub saya itu bukan saya yang upload temen-temen :). Sedih sih, udah akun yutub dibajak, kontennya juga dibajak, yaa saya cuma bisa doain semoga mereka diberikan balasan yang terbaik oleh Allah SWT. Entah nanti saya akan bikin channel baru atau mereka mengembalikannya. Ya semoga ini semua ada hikmahnya. Doain saya ya temen-temen :). Maafin saya kalau ada salah, makasih udah selalu support,''' tulis Syakir Daulay.

Baca Yuk! Kegiatan Vincent Dan Desta Setelah Tonight Show Bungkus Sementara