Terungkap, Polisi Temukan Kuburan Korban yang Tewas di Kerangkeng Bupati Langkat

Terungkap, Polisi Temukan Kuburan Korban yang Tewas di Kerangkeng Bupati Langkat

Heboh.com Jakarta - Polda Sumut temukan sejumlah kuburan korban tewas yang di kerangkeng di rumah Bupati Langkat nonaktif Terbit Rencana Perangin Angin. Sampai saat ini, Polda Sumut telah meminta keterangan dari puluhan saksi. Polisi pun sudah mengamankan sejumlah barang bukti. 

“Kuburan sudah ditemukan di beberapa titik oleh tim,” ujar Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Hadi Wijaya, dikutip dari CNN. 

Baca Juga!

PPKM Naik ke Level 3 Berlaku untuk Wilayah Jabodetabek, Bandung, DIY, hingga Bali
Polisi Tutup Jalan di Jakarta, Sudirman-MH Thamrin hingga Kemang saat Tengah Malam

Namun, Hadi belum menjelaskan dengan rinci dimana saja lokasi makam dan berapa jumlahya. Bagaimanapun, terdapat dugaan lebih dari 1 penghuni kerangkeng tewas. 

Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan Polda Sumut dan Komnas HAM,  diduga kerap terjadi penganiayaan sehingga menyebabkan sejumlah orang tewas.

“Iya, Adanya dugaan penganiayaan hingga lebih dari satu orang tewas di kerangkeng Bupati Langkat, dan kita masih terus mendalaminya” ujar Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi, dikutip dari Detik, Senin (7/2).

Hadi mengatakan pihaknya terus menggali keterangan dan beberapa informasi lainnya. Diketahui sebelumnya, Kapolda Sumut Irjen RZ Panca Putra Simanjutak mengatakan ada 656 orang yang menjadi penghuni kerangkeng manusia dan jumlah tersebut merupakan total penghuni sejak tahun 2010.