Resep Gulai Labu Siam, Cocok Dimakan Pakai Lontong dan Kerupuk!

Resep Gulai Labu Siam, Cocok Dimakan Pakai Lontong dan Kerupuk!

Heboh.com, Jakarta - Sayur labu siam dengan siraman kuah kuning seperti gulai tidak jarang kita temui di berbagai daerah di Indonesia, khususnya di jawa dan Ibu Kota. Labu siam dengan kuah gulai banyak dicari orang biasanya untuk sarapan, sambil ditemani lontong, kerupuk dan aneka gorengan. Untuk yang senang dengan cita rasa pedas, menyeruput kuah pedasnya bikin makin nagih dan maknyus.

Paduan rasa gurih, segar dan lezat senantiasa memanjakan lidah Anda. Komposisi yag pas dari bumbu, rempah dan pelengkap lainnya membuat hidangan gulai labu siam menjadi lebih spesial. Yuk, ikuti cara membuat masakan gulai labu siam satu ini, yang sudah dirangkum dari berbagai sumber.

Bahan:

  • 1 buah labu siam (potong memanjang mirip korek api)
  • 1 buah wortel (potong memanjang mirip korek api)
  • 2 butir telur rebus atau puyuh (sesuai selera)
  • 250 ml santan kental (instan)
  • 750 ml santan encer (instan)
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang serai (geprek/memarkan)
  • 2 ruas lengkuas (geprek/memarkan)
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Minyak secukupnya (untuk menumis)
  • Air secukupnya (700ml-1Liter)

Bumbu Halus:

  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 sdt ketumbar
  • 3 buah cabe keriting (sesuai selera)
  • 5 siung bawang merah 
  • 3 siung bawang putih 
  • 2 butir kemiri 
  • 1 ruas kunyit

Baca Yuk!
Resep Cumi Asam Manis ala Restoran Seafood. Gurih dan Bikin Nagih!
5 Rekomendasi Aneka Jajanan Murah Meriah dan Enak!

Cara Memasak Gulai Labu Siam:

  1. Siapkan wajan dengan api sedang. Tuang sedikit minyak untuk menumis. Masukan bumbu yang sudah dihaluskan, kemudian oseng-oseng sampai harum. Tambahkan daun salam, serai dan lengkuas, lalu aduk sampai layu dan harum.
  2. Masukkan wortel, kemudian tumis sampai layu.
  3. Masukkan juga labu siam, lalu tumis dan aduk sampai merata.
  4. Tambahkan air secukupnya, kemudian aduk sampai merata, dan biarkan mendidih.
  5. Masukkan santan encer dan aduk, kemudian biarkan sampai air agak menyusut.
  6. Tambahkan garam, gula, lalu tuang santan kental. Aduk terus hingga merata. Masak sampai mendidih.
  7. Tuangkan hidangan gulai labu siam ke mangkok. Tambahkan potongan telur rebus, bisa dimasukan ke dalam kuah gulai yang kental, atau ditaruh terpisah sesuai selera. Tidak lupa siapkan lontong/ketupat, dan kerupuk untuk melengkapi.
  8. Hidangan gulai labu siam siap disantap!