Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 21 Dibuka!

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 21 Dibuka!

Heboh.com, Jakarta  - Hasil seleksi penerima Kartu Prakerja Gelombang 20 baru saja diumumkan pada 15 September 2021. Bagi kamu yang belum lolos, tidak perlu berkecil hati karena pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 21 dibuka hari ini lho! Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 21 resmi dibuka pada 16 September 2021 pukul 12.00 WIB. Disebutkan, kuota penerima Kartu Prakerja Gelombang 21 adalah 754 ribu.

"Hari ini jam 12.00 WIB kami akan membuka gelombang 21. Kuotanya adalah 754.929 orang yang berasal dari sisa kuota anggaran semester II 2021 Rp 10 triliun dan dari anggaran Rp 1,2 triliun yang ditambahkan," ujar Louisa, Head of Communications Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja. Sama seperti gelombang sebelumnya, pendaftaran peserta Kartu Prakerja Gelombang 21 tersedia di website resmi www.prakerja.go.id dengan memilih gelombang yang tersedia.

Tak perlu terburu-buru, karena pendaftaran akan dibuka selama beberapa hari ke depan. Pastikan kamu mengisi data diri dengan benar agar tidak menjadi masalah. Perlu diketahui, proses seleksi tidak berdasarkan siapa yang pertama mendaftar. Untuk mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 21, kamu perlu melakukan registrasi atau update data diri di dashboard Kartu Prakerja sebelum mendaftar pada gelombang yang tersedia.

Baca Yuk!
Setelah Vicky Zhao, Kini Jet Li Dikabarkan Masuk Daftar Hitam Pemerintah China
Kembali Berakting, Film Ratu Felisha Mendapat Penghargaan Internasional

Nantinya, peserta Kartu Prakerja yang lolos akan mendapatkan insentif berupa bantuan dari pemerintah sebesar Rp 3,55 juta. Rinciannya, peserta akan mendapatkan uang bantuan pelatihan sebesar Rp 1 juta, insentif pasca-pelatihan Rp 600.000 per bulan selama empat bulan, dan insentif survei sebesar Rp 50.000 untuk tiga kali. Jika kamu masih bingung bagamaina cara mendaftar Kartu Prakerja, berikukt kami beri tata caranya.

Bagi yang ingin membuat akun di prakerja.go.id:

  1. Masuk situs prakerja.go.id kemudian klik "Daftar"
  2. Masukkan nama lengkap, alamat email, dan password baru
  3. Cek email dari Kartu Prakerja dan ikuti petunjuk untuk mengkonfirmasi akun email
  4. Setelah konfirmasi berhasil kunjungi kembali situs Prakerja dan masuk ke akun yang telah dibuat
  5. Masukkan nomor KPT, dan tanggal lahir, lalu klik "Berikutnya"
  6. Isi data diri sesuai yang diminta kemudian klik "Berikutnya"
  7. Masukkan nomor telepon dan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS.8. Selesai, kamu sudah punya akun Prakerja.

Jika kamu yang sudah punya akun, berikut ini cara mendaftar ikut program kartu Prakerja:

  1. Buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer
  2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK, masukkan data diri, dan ikuti petunjuk pada layar untuk menyelesaikan proses pembuatan akun
  3. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online Klik "Gabung" pada Gelombang yang sedang dibuka
  4. Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi Gelombang melalui SMS.

Kartu Prakerja Gelombang 21 disebut-sebut akan menjadi gelombang terakhir di tahun 2021. Namun, tidak menutup kemungkinan akan dibuka gelombang tambahan setelah adanya pemulihan kuota dari gelombang sebelumnya. Berdasarkan pengalaman sebelumnya, terdapat satu gelombang tambahan tiap semester. Pada semester 1 tahun ini, misalnya, Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja membuka gelombang tambahan, yaitu gelombang 17, dengan kuota sekitar 44.000 orang