Inspirasi Foto Maternity untuk Perempuan Berhijab

Inspirasi Foto Maternity untuk Perempuan Berhijab

Heboh.com, Jakarta ­– Masa kehamilan adalah masa yang sangat penting bagi seorang ibu. Bagi sebagian orang, masa kehamilan adalah masa yang penuh perjuangan dengan kondisi badan yang semakin menurun, mual-mual, serta berbagai kondisi tidak enak lainnya. Namun hal itu justru yang membuat masa kehamilan menjadi istimewa. Banyak orang mengabadikan momen kehamilan itu dengan melakukan foto kehamilan atau disebut juga dengan foto maternity.

Umumnya, foto maternity dilakukan untuk mengabadikan perubahan bentuk tubuh perempuan saat hamil. Bagi kamu yang berhijab, tak perlu khawatir, kamu juga bisa loh melakukan foto maternity. Berikut beberapa konsep foto maternity untuk perempuan hijab ala influencer dan selebgram Dwi Handayanti.

1. Konsep foto outdoor

Konsep foto outdoor membuat foto terlihat lebih santai. Selain itu, tempat yang bisa dijadikan lokasi foto tidak terbatas. Kamu bisa memilih tempat seperti hutan kota atau taman yang memiliki nuansa hijau. Di tempat ini, kamu bisa mengekspresikan gayamu sendiri sebebas mungkin. Kamu juga bisa mengajak suami dan anakmu agar suasana foto terlihat lebih hangat.

instagram/dwihandaanda

instagram/dwihandaanda

instagram/dwihandaanda

Baca Yuk!
6 Inspirasi Konsep Foto Prewedding ala Fathia Izatti. Gemes Banget!
Outfit Untuk Ibu Hamil yang Nyaman Namun Tetap Kece

2. Konsep foto indoor

Jika kamu memilih konsep foto indoor, kamu bisa memilih pakaian yang lebih terlihat rapi dan formal. Pastikan pakaian yang kamu dan pasanganmu gunakan disesuaikan agar tampak serasi.

instagram/dwihandaanda

instagram/dwihandaanda

Berfoto bersama sahabat yang sama-sama sedang hamil juga tak ada salahnya. Momen ini mungkin menjadi salah satu momen langka yang nantinya akan dikenang.

instagram/dwihandaanda

instagram/dwihandaanda