Gampang Banget! Cara Membuat Kue Nastar Tanpa Oven

Gampang Banget! Cara Membuat Kue Nastar Tanpa Oven
Kue Nastar

Heboh.com, Jakarta - Setiap tahun jika menjelang hari raya Idul Fitri, masyarakat Indonesia disibukkan dengan membuat atau membeli kue kering. Kue kering identik sebagai jamuan tamu yang berkunjung ker rumah di saat Idul Fitri. 

Kue kering nastar menjadi yang paling banyak diminati saat hari raya Idul Fitri. Kue kering namun empuk ini bisa kalian buat dengan menggunakan bahan dan alat-alat yang sederhana yang ada di rumah. Kalian juga bisa membuat nastar tanpa menggunakan oven dan hanya memanfaatkan wajan sederhana. 

Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk simak resep kue kering nastar tanpa oven berikut ini!

Baca Yuk!
Resep Balado Hijau Teri Yang Pedas Namun Nagih
Resep Sop Ayam Sehat dan Mudah

Bahan:
- 8 sdm tepung terigu
- 1 sdm tepung maizena
- 1 1/2 sdm gula halus
- 2 butir kuning telur
- 45 gram blueband (cake & cookie)
- Sedikit vanili
- 1/2 saset susu bubuk dencow
- Keju

Bahan isian:
Selai nanas atau bisa menggunakan coklat batang

Cara membuat kue kering tanpa oven (nastar):

  1. Kocok 1 kuning telur, gula, susu, blueband dan vanili. Masukkkan tepung terigu dan maizena yang sudah diayak. Uleni hingga tercampur rata. Ambil adonan sedikit, masukkan sedikit coklat, kemudian buat bulatan, lakukan sampai adonan habis
  2. Panaskan wajan yang telah diberi sarangan di atasnya. Olesi sarangan dengan bluband, agar tidak menempel. Jika sudah panas letakkan semua nastar di atas sarangan, gunakan api kecil agar tidak gosong.
  3. Kemudian tutup dan tunggu hingga kurang lebih 15 menit. Buka tutup, olesi dengan kuning telur dan parutan keju, kemudian tutup lagi, tunggu hingga matang.